Surat Izin Mengemudi atau yang biasa disingkat SIM merupakan sebuah kartu identitas yang polri terbitkan atau keluarkan kepada seseorang yang telah memenuhi persyaratan dalam mengemudikan kendaraan. SIM memiliki masa berlaku 5 tahun sejak diterbitkan oleh polri. Setelah 5 tahun berlalu kamu harus perpanjang SIM, jika tidak maka kamu harus membuatnya lagi dari awal.
Tata Cara Perpanjang SIM Di Tangcity Mall
Bagi warga Tangerang yang ingin perpanjang SIM, sekarang sudah tersedia gerai SIM pertama yang terletak di pusat perbelanjaan Tangcity Mall, tepatnya di Rame Rame Food Carnival lantai 2. Berikut tata cara perpanjangan SIM di Tangcity Mall.
1. Persiapkan Dokumen Pribadi
Langkah pertama yang harus kamu lakukan yaitu persiapkan segala macam dokumen pribadi mulai dari SIM lama yang ingin diperpanjang, fotocopy KTP min 3 lembar, Surat Tanda Nomor Kendaraan, Buku Pemilik Kendaraan Bermotor, serta surat keterangan sehat dari dokter. Usahakan sebelum kamu mengunjungi gerai SIM, kamu sudah mempersiapkan semua dokumen persyaratan untuk mempermudah proses perpanjangan SIM.
2. Mendatangi Gerai SIM
Jika semua dokumen sudah lengkap maka kamu bisa langsung mendatangi gerai SIM di Rame rame Food Carnival, Tangcity Mall. Saat kamu sudah sampai di gerai SIM, kemudian petugas akan mengarahkan kamu langsung ke bagian loket untuk pengambilan formulir. Pada bagian loket ini juga, pegawai loket akan menanyakan kelengkapan dokumen yang kamu bawa sebagai persyaratan dalam perpanjangan SIM. Lalu, petugas akan memberitahukan berapa biaya yang harus kamu bayarkan yaitu senilai Rp. 195.000 untuk perpanjang SIM A atau C
Jika kamu sudah mengisi formulir, maka kamu bisa langsung menyerahkan kembali bersama dengan dokumen-dokumen yang sudah kamu siapkan termasuk SIM asli. Setelah itu, kamu bisa menunggu antrian pada area tempat duduk yang telah tersedia sebelum petugas memanggil dirimu ke dalam untuk proses lebih lanjut.
4. Proses Foto dan Tanda Tangan
Setelah beberapa menit menunggu di ruang tunggu, selanjutnya petugas akan memanggil kamu masuk ke dalam untuk proses pengecekan/test mata. Kemudian kamu akan mengantri kembali sebelum masuk ke dalam sebuah ruangan untuk pengambilan foto SIM, tanda tangan serta sidik jari.
5. Menunggu SIM Diproses
Setelah semua persyaratan dan tata cara sudah kamu lakukan maka tahap selanjutnya kamu hanya tinggal menunggu pihak gerai SIM memproses semua dokumen milikmu. Tidak memakan waktu berjam-jam, hanya beberapa menit kemudian petugas akan memberitahu bahwa SIM baru milikmu sudah jadi.
Gerai SIM di Tangcity Mall merupakan gerai SIM pertama yang berada di pusat perbelanjaan. Dengan adanya gerai ini, masyarakat akan lebih mudah dalam melakukan perpanjangan SIM sambil berjalan-jalan di area sekitar Tangcity Mall.
selamat pagi, mohon maaf sebelumnya, mau tanya bagaimana yaa klo SIM sudah terlambat perpanjang 25 hari .. apa masih bisa melakukan perpanjangan di gerai ? jika bisa, brp biayanya.
terimakasih
Hari rabu 25 mei 2022 tadi perpanjang sim di gerai sim tangcity .menurut saya pelayanan sangat bagus & gak ribet . Datang > antri urut> serahkan foto copy ktp + sim lama (sambil dikasih formulir sama bpk petugas).selesai di isi diserahkan.tunggu di panggil untuk cek kesehatan & foto sim .
Biaya sim c 220rb .bila mau di anti gores + 10rb …
Sprti itu perpanjangan sim di gerai tangcity mall …
Semoga yg mau memperpanjang sim gk bingung untuk prosesnya …
No Name
Operasional Gerai SIM hari apa dan jam berapa min? Thks
Tangcity Mall
untuk operasional gerai SIM berlaku hari Senin – Sabtu pkl. 10.00 – 20.00 WIB
Hangga Gusnul yakien
Hari inj pelayanan perpanjang Sim A di tangcity buka kah?
Oleh
Kalau masa berlaku SIM (A)sudah lewat apakah bisa diproses di gerai ini?
Kurniazih putri
Untuk hari sabtu , apakah ada batas quota pendaftaran? Karna kemungkinan jam 3 saya baru bisa ke gerainya
Azka
@TangCity mall, itu ga salah persyaratan perpanjang SIM fto copy STNK, BPKB sama Surat Ket Sehat… Biasanya perpanjang hanya FC SIM lama dan KTP aja
ika puspitasari
Bisa perpanjang sim luar daerah tdk ya?
Tuti Hernawati
Besok mau perpanjang SIM A buka gk yah pak….dan berapa biaya y?
Handra
Apa bisa pengisian formulir dannpendaftaran dari online?
Danu
selamat pagi, mohon maaf sebelumnya, mau tanya bagaimana yaa klo SIM sudah terlambat perpanjang 25 hari .. apa masih bisa melakukan perpanjangan di gerai ? jika bisa, brp biayanya.
terimakasih
Mamo
Apakah besok hari Selasa tanggal 18 Januari 2022. Gerai SIM buka?
M
Untuk diluar warga tangerang bisa datang kesana tidak untuk perpanjang?
Nurhasanah tul janah
Bagaimana jika tidak ada surat keterangan sehat bisa atau tidak
Tondi
Selama bulan ramadhan buka sampai jam berapa ya kak. Dan untuk persyaratan surat sehat apakah bisa didapat di tangcity. Tks
Arafat
Apakah masih beroperasi pelayanan perpanjang SIM di tang city mall? Terimakasih
Suyono
Hari rabu 25 mei 2022 tadi perpanjang sim di gerai sim tangcity .menurut saya pelayanan sangat bagus & gak ribet . Datang > antri urut> serahkan foto copy ktp + sim lama (sambil dikasih formulir sama bpk petugas).selesai di isi diserahkan.tunggu di panggil untuk cek kesehatan & foto sim .
Biaya sim c 220rb .bila mau di anti gores + 10rb …
Sprti itu perpanjangan sim di gerai tangcity mall …
Semoga yg mau memperpanjang sim gk bingung untuk prosesnya …
Abdu sidiq maulana
surat keterangan sehat dari dokter buat perpanjang SIM bikin dari kelinik bisa?
trus surat kesehatanya sama kaya buat lamaran kerja bukan ya?
Rhyno Darusalam
Untuk SIM nya alamat nya bebas kan min
Rhyno Darusalam
Untuk alamat SIM nya bebas kan min gak mesti SIM tangerang
Rhyno Darusalam
SIM nya bebas kan alamat nya min
Rhyno Darusalam
SIM nya bebas kan min gak meski alamat tangerang
Fauzi
Untuk biaya perpanjangan SIM c dan SIM a kisaran berapa??
Kardi
Apakah saat ini gerai masih beroperasi?
No Name
Apakah gerai SIM TangCity bisa melayani perpanjangan SIM untuk KTP luar daerah?
adi dwi pramono
min untuk gerai sim hari ini atau besok buka sampe jam berapa ya ?
Nurdiansyah
Mau tanya tanggal 29 april 2023 gerai sim sudah beroprasi blm y mohon jawab
Radiana
Kok perpanjang sekarang ribet ya,harus ada bpkb dan surat dr dokter segala,kalo dulu enak ga ribet tinggal ngasih sim aja trus foto udh jadi
Hendri
Pelayanannya sangat cepat
Maman Suherman
Alhamdulilah pelayanan nya cepat dan memudahkan pemohon. Petugas nya ramah2. Terima kasih gerai tangcity
Ina Rodhitatul Ulya
Mau tanya, kalau misal sim C saya masa berlakunya sudah habis dan telat 6 hari apakah itu bisa diperpanjang atau bikin baru lg ya?
Syah
Kalau untuk membuat SIM yang hilang bisa ga? Dan persyaratan nya apa saja?
Wisnu
Apakah sampai saat ini Gerai SIM TangCity masih beroperasional ? Mohon infonya