Perawatan Bibir yang Bisa Kita Coba Di Rumah

Perawatan Bibir yang Bisa Kita Coba Di Rumah
Bibir memiliki kulit yang rentan mengalami kekeringan. Maka dari itu tidak jarang kita sering mengalami bibir pecah-pecah dan akan sangat mudah mengalami perubahan warna dari merah ke hitam dan kusam. Namun tidak perlu khawatir karena jika kamu merawatnya dengan benar, ini tidak akan terjadi. Untuk itu, kamu harus melakukan beberapa perawatan bibir. Tidak perlu ke salon, karena ada beberapa perawatan yang bisa kamu lakukan meskipun hanya di rumah saja.

Perawatan Bibir yang Bisa Kita Coba Di Rumah

Simak artikel yang satu ini yuk jika kamu ingin mendapatkan bibir cerah dengan melakukan perawatan di rumah.

1. Pelembab Bibir

Salah satu permasalahan yang sering banyak orang alami adalah bibir yang kering hingga membuat kulit bibir menjadi pecah-pecah. Untuk mengatasi bibir yang kering, kamu harus menggunakan lip balm dan jangan pernah untuk mengelupaskan kulit bibir yang pecah. Karena ini akan membuat kulit bibir menjadi menghitam. Maka dari itu, untuk menjaga kulit bibir aman dari kekeringan, kita harus sering mengaplikasikan pelembab bibir, bahkan sebelum menggunakan lipstik.

2. Scrub Bibir

Bukan hanya kulit wajah saja yang harus kita scrub. Pada dasarnya scrub dapat membantu kita untuk melepaskan sel kulit mati yang masih menempel pada kulit. Sama halnya dengan kulit pada bibir yang juga memiliki sel-sel kulit mati yang harus kita angkat. Tidak perlu pergi ke salon karena kamu bisa melakukan scrub bibir di rumah, bahkan dengan bahan-bahan yang cukup mudah kita temui di rumah, kamu bisa menggunakan campuran gula dengan madu atau minyak kelapa kemudian gosok secara perlahan pada bibir.

BACA JUGA:

3. Masker

Ada banyak sekali produk masker bibir yang cukup aman kita gunakan. Namun jika kamu tidak ingin menggunakan produk yang dijual bebas, kamu bisa membuatnya sendiri di rumah. Caranya pun cukup mudah, kamu hanya perlu mencampurkan beberapa bahan seperti madu dan minyak zaitun yang dapat membuat bibir menjadi lebih lembab dan juga menyehatkan bibir

4. Serum

Selain lip balm, kamu juga bisa rutin menggunakan lip serum setiap malamnya. Lip serum bisa menjadi penyelamat bagi kamu yang mengalami permasalahan bibir seperti kulit bibir yang kering dan juga kehitaman. Dengan menggunakan lip serum secara teratur maka bukan hanya bibir yang menjadi lembab, bahkan kamu juga bisa mendapatkan kembali warna bibir yang kembali cerah dan juga terhindari kekeringan. Itu dia beberapa perawatan bibir yang bisa kamu lakukan di rumah. Jadi, meskipun di rumah saja kamu tetap bisa melakukan banyak perawatan diri salah satunya adalah perawatan bibir. Beberapa perawaratn di atas cukup mudah kamu lakukan dan tidak memakan banyak waktu alias bisa kamu lakukan sambil mengerjakan pekerjaan lain.
Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *