Macam-macam Susu Nabati

Macam-macam Susu Nabati
Jika berbicara mengenai susu, ini berarti semua jenis susu bukan hanya yang berasal dari hewani saja. Ada banyak jenis susu yang tidak berasal dari hewani, salah satunya susu nabati. Susu nabati tergolong lebih aman khususnya bagi seseorang yang memiliki alergi laktosa. Ada banyak sekali jenis susu nabati yang bisa masyarakat konsumsi setiap harinya. Tahukah kamu apa saja macam-macam susu nabati?

Macam-macam Susu Nabati

Selain menjadi konsumen, kamu juga harus mengetahui apa saja macam-macam susu nabati sebelum mengkonsumsinya. Simak artikelnya berikut ini yuk untuk menambah wawasan kamu mengenai plant milk atau susu nabati.

1. Soy Milk

Seseorang yang tidak bisa mengkonsumsi susu yang berasal dari hewan, pasti akan lebih memilih Soy Milk atau Susu Kedelai. Meskipun berasal dari Kacang Kedelai, tetapi susu ini merupakan salah satu jenis susu nabati yang dari segi rasa hampir mirip dengan susu hewani yaitu Sapi. Kandungan yang terkandung dalam Soy Milk pun cukup banyak, yaitu kaya akan Vitamin B2 serta Kalsium yang baik bagi tubuh dan juga tulang.

2. Oat Milk

Susu selanjutnya yang bisa menjadi alternatif lainnya yaitu Oat Milk. Seperti yang masyarakat ketahui bahwa oat cukup baik bagi tubuh serta memiliki peran yang cukup penting untuk membantu menurunkan berat badan. Maka dari itu, seseorang yang sedang menjalani program diet lebih memilih Oat Milk daripada susu lainnya. Sama dengan oatmeal, Oat Milk juga mengandung beta glucan yang dapat membantu menjaga kesehatan jantung serta mengontrol gula darah dalam tubuh.

3. Almond Milk

Masih berasal dari Kacang namun dengan jenis yang berbeda, yaitu Kacang Almond. Sama dengan Soy Milk, kini keberadaan Almond Milk hampir setara dan banyak masyarakat konsumsi. Alasannya karena tekstur susu yang ringan serta lembut. Ini juga menjadi sebuah alasan yang mana banyak orang menggunakan Almond Milk dalam pembuatan Kopi. Sama dengan Soy Milk, Almond Milk juga mengandung Kalsium yang baik bagi tulang serta Vitamin E yang berguna sebagai antioksidan.

BACA JUGA:

4. Rice Milk

Iya benar kamu tidak salah baca, Rice Milk merupakan susu yang berasal dari Beras. Meskipun berasal dari Beras tetapi jangan pernah berpikir bahwa rasanya akan mirip dengan air beras atau semacamnya. Rice Milk merupakan pilihan ketika seseorang tidak cocok dengan segala jenis susu apapun itu. Susu ini tidak akan menyebabkan reaksi alergi terhadap seseorang namun juga tidak memiliki cukup banyak nutrisi bagi kesehatan tubuh.

5. Coconut Milk

Berbicara mengenai Kelapa, ada beberapa produk susu di luaran sana yang menyediakan jenis suus yang satu ini. Coconut Milk cukup popular keberadaannya karena susu ini bebas gluten dan kaya akan Kalsium. Meskipun begitu, sayangnya susu ini memiliki harga yang cukup tinggi lantaran Pohon Kelapa tidak mudah tumbuh apalagi pada jenis iklim tertentu di beberapa daerah.
Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *