Pusat Customer Service Terlengkap Hanya di Tangcity Mall

Pusat Customer Service Terlengkap Hanya di Tangcity Mall
Setiap provider pastinya memiliki customer service center atau gerai offline yang dapat kita kunjungi. Meskipun layanan pelanggan secara online lebih mudah dilakukan dimana saja dan kapan saja, tetapi terkadang masyarakat merasa lebih puas ketika mendatangi gerai provider secara langsung. Customer service center biasanya paling banyak kita temukan pada pusat-pusat perbelanjaan. Namun, tidak semua pusat perbelanjaan memiliki pusat layanan pelanggan secara lengkap.

Pusat Customer Service Terlengkap Hanya di Tangcity Mall

Tangcity Mall tepatnya di lantai LG merupakan kawasan dimana kamu dapat menemukan berbagai macam gerai provider terlengkap beserta tenant gadget center lainnya.

1. Indosat Ooredoo

customer service
Source: Catatan Cydirus
Customer service center Indosat Ooredoo dapat kamu temukan di lantai LG-A, Tangcity Mall. pusat layanan pelanggan yang satu ini akan membantu para customer dalam menyelesaikan beberapa kendala mulai dari pergantian kartu sim, upgrade sinyal kartu dari 3G ke 4G, sampai ke proses penyelesaian keluhan sinyal hilang dan jaringan internet lambat. Bagi kamu pelanggan baru Indosat Ooredoo, kamu juga bisa datang ke gerai Indosat untuk dibantu melakukan proses registrasi kartu.

2. Xplor

customer service
Source: Twitter
Xplor atau yang biasa kita kenal dengan XL Center merupakan gerai pusat layanan pelanggan bagi 2 provider sekaligus yakni XL dan Axis. kedua pelanggan kartu provider ini dapat mengunjungi pusat layanan pelanggan di lantai LG-B, Tangcity Mall. Petugas customer service Xplor nantinya akan membantu kamu dalam memproses registrasi kartu baru, mengaktifkan nomor yang telah hangus sampai ke proses keluhan yang pelanggan hadapi

3. 3 Store

Bagi para pengguna kartu 3 yang mempunyai berbagai macam keluhan bisa langsung mendatangi gerai 3 Store di lantai LG-B, Tangcity Mall. Para petugas customer service nantinya akan membantu kamu menyelesaikan masalah yang tidak dapat diselesaikan secara online. Proses pemblokiran kartu hilang sampai ke penggantian kartu baru biasanya hanya memakan waktu tidak lebih dari 2 jam.

BACA JUGA:

4. Grapari

grapari
Source: Twitter
Selanjutnya, untuk para pengguna kartu tsel atau telkomsel dapat langsung mengunjungi gerai customer service center di lantai LG-C, Tangcity Mall.  Tidak perlu khawatir akan lama menunggu antrian, Grapari menyediakan sofa bagi para pelanggannya. Atau, sambil menunggu kamu juga bisa sambil berjalan-jalan mengelilingi Tangcity Mall.

Gadget Galery

Selain gerai provider, ada juga beberapa gadget center di Tangcity Mall yang bisa kamu kunjungi yakni :

1. Samsung Service Center

Untuk kamu para pengguna samsung, tidak perlu khawatir lagi jika mempunyai masalah dengan handphone mu. Kamu bisa langsung mendatangi Samsung Service Center di lantai LG-B, Tangcity Mall.

2. Oppo Service Center

Selain Samsung, Oppo juga memiliki gerai service center yang terletak di lantai LG-C, Tangcity Mall. Jadi, ketika kamu mempunyai keluhan mengenai produk Oppo kamu bisa langsung berkonsultasi dengan petugas customer service yang bertugas. Itu dia beberapa gerai customer service di Tangcity Mall. Perlu kamu ketahui bahwa pada kawasan lantai LG tersedia banyak tenant gadget yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan.
Related Posts
Leave a Reply

Your email address will not be published.Required fields are marked *