Setelah lelah belanja berkeliling Tangcity Mall, kamu bisa mengunjungi tenant-tenant makanan yang tersedia. Selain restoran, ada juga tenant dessert manis yang bisa kamu jadikan sebagai camilan sambil berkeliling Mall. Dessert atau makanan penutup biasanya identik dengan rasanya yang manis dan juga menyegarkan. Maka, tidak heran mengapa banyak sekali masyarakat yang tertarik membeli dessert apalagi pada siang hari.
Dessert Manis di Tangcity Mall Untuk Temani Harimu
Bagi kamu yang akan berencana mengunjungi Tangcity Mall untuk berburu dessert manis, Berikut daftar dessert manis di Tangcity Mall yang dapat menemanimu sambil berkeliling Mall.
1. J.co Donuts & Coffee
Seperti yang kita tahu bahwa j.co merupakan sebuah restoran yang khusus menyediakan segala jenis donat dan kopi. Namun bukan hanya menu itu saja, J.co juga menyediakan dessert manis yakni J.Cool. J.Cool merupakan yogurt hasil fermentasi dengan rasanya yang asam segar. J.Cool hadir dalam 3 jenis pilihan topping yaitu Single dengan 1 topping, Couple dengan 2 topping, Sharing dengan 3 topping dan yang terakhir J.Cool to go dengan 4 jenis pilihan topping berbeda.
- Lokasi: Tangcity Mall, Ground Floor (GF-A)
- Harga: Mulai dari Rp. 23.000 – Rp. 55.000
2. Sour Sally Mini
Jika kamu penggemar berat yogurt, maka kamu harus mencoba varian yogurt Sour Sally Mini. Ada 2 jenis pilihan yogurt yakni White Skim dan Black Sakura. Setelah memilih jenis yogurt, selanjutnya kamu akan diberi banyak pilihan topping mulai dari potongan buah-buahan, mochi, coklat. Selain yogurt, Sour Sally juga menyediakan menu lainnya yaitu smoothies.
- Lokasi: Tangcity Mall, Ground Floor (GF-B)
- Harga: Mulai dari Rp. 23.000 – Rp. 138.000
3. Puyo Silky Dessert
Siapa yang tidak kenal dengan Puyo silky yang satu ini. Puyo Silky Dessert merupakan dessert yang terlihat mirip seperti puding namun mempunyai tekstur yang lebih halus daripada puding. Salah satu daya tarik Puyo adalah tekstur dan rasanya yang lembut, sangat cocok apabila dikonsumsi oleh anak-anak. Selain itu, Puyo Silky Dessert juga tidak mengandung bahan pengawet, Puyo hanya dapat bertahan dalam kurun waktu 2-3 hari jika lewat dari batas waktu tersebut maka Puyo akan berubah menyusut dan berubah menjadi air.
- Lokasi: Tangcity Mall, Ground Floor, (GF-B)
- Harga: Mulai dari Rp. 13.500 – Rp. 139.000
BACA JUGA:
4. Es Teler 77
Restoran asal Indonesia yang satu ini menyediakan dessert khas orang Indonesia yakni Es Teler. Varian isi nya yang banyak serta rasanya yang segar membuat banyak orang menjadi tertarik ingin mencobanya. Meskipun diberi nama Es Teler 77 tetapi menu yang disediakan bukan hanya es teler saja melainkan ada juga menu lainnya seperti nasi goreng dan mie ayam.
- Lokasi: Tangcity Mall, Ground Floor (GF-B)
- Harga: Mulai dari Rp. 17.000 – 68.000
5. Mrs. Mango
Varian dessert yang satu ini pernah hits pada masanya. Perpaduan jus mangga, whipped cream dan potongan buah mangga segar hadir dalam 1 buah gelas berukuran besar. Bagi kalian penggemar buah mangga, tidak ada salahnya mencoba dessert segar yang satu ini. Selain mangga, Mrs. Mango juga menyediakan varian lainnya yakni buah naga.
- Lokasi: Tangcity Mall, Upper Ground (UG-B)
- Harga: Mulai dari Rp. 33.000 – Rp. 55.000